Squid Game, Permainan Anak-anak yang Mempertaruhkan Nyawa Demi Uang!

23.03


[SANDRA]
Kembali lagi ke postingan SANDRA - Saran Drama yang sudah lama tidak muncul lagi. Terakhir saya menyarankan drama Itaewon Class. Kali ini saya akan menyarankan drama korea yang aslinya tidak perlu disarankan pasti banyak yang menonton. Drama ini berjudul Squid Game. Karna ini sangat populer saya jadi tertarik juga untuk membahasnya. Di postingan SANDRA ini tidak akan ada spoiler. Pertama kita baca terlebih dahulu sinopsis Squid Game.

Ratusan pemain yang butuh uang menerima undangan aneh untuk bertanding dalam permainan anak-anak. Di permainan ini, hadiah menggiurkan menanti dengan taruhan mematikan.
 
Dari sinopsis kita bisa tau bahwa drama ini adalah drama thriller. Pemeran utama dari drama Squid Game adalah Seong Gi-Hun (Lee Jung-Jae). Gi Hun diperkenalkan sebagai orang yang miskin dan tinggal dengan ibunya. Keuangannya benar-benar buruk, ditambah dia masih suka taruhan pacuan kuda dan memiliki hutang yang besar. Kemudian akan muncul adegan-adegan yang menambah pembangunan karakter dari Gi-Hun. Kita bisa melihat sisi baiknya juga ketika dia bertemu dengan anaknya.


Kemudian dilanjut adegan dimana Gi Hun bertemu dengan seorang pria dengan setelan jas (Gong Yoo) yang mengajaknya bermain permainan anak-anak dimana yang menang harus memberikan uang. Pertemuannya itu berakhir dengan pria tersebut memberikan kartu yang berisikan nomor telpon dimana jika dia ingin mendapatkan uang hanya dengan bermain, dia bisa berpartisipasi dengan cara menelpon nomor tersebut.


Gi Hun kemudian bergabung dalam permainan dan dibawa secara rahasia ke sebuah tempat dimana para pemain akan berada disana selama 6 hari dan melakukan 6 permainan. Dimana yang memenangkan seluruh permainan akan mendapatkan hadiah uang yang sangat besar. Tiap pemain memakai seragam dimana terdapat tiap nomor yang menunjukkan nomor urut keikutsertaan dalam permainan ini. Total pemain mencapai 456 orang yang mana mereka semua terlibat hutang besar. Gi Hun disini bertemu dengan banyak pemain seperti Cho Sang-Woo (Park Hae-Soo) yang adalah tetangga masa kecilnya. Dia dikenal sebagai lulusan terbaik di salah satu universitas dan bekerja di luar negeri namun ternyata dia malah ikut dalam permainan ini. Lalu ada pemain seperti Oh Il Nam (Oh Young-Soo), Kang Sae-Byeok (Jung Ho-Yeon), Jang Deok-Soo (Heo Sung-Tae), Han Mi-Nyeo (Kim Joo-Ryung), dan Ali Abdul (Tripathi Anupam) yang akan memberikan bumbu-bumbu cerita di drama Squid Game ini.


Tiap tokoh mempunyai latar belakang, alasan bermain, dan sifat-sifat yang berbeda sehingga membuat drama ini menjadi lebih menarik. Tiap tokoh akan ada yang membuat kalian sedih, marah, dan sebal. 

Di permainan pertama, para pemain tidak ada yang curiga. Ketika mengetahui bahwa permainan pertama adalah permainan anak-anak yang bernama lampu merah, lampu hijau mereka melakukannya dengan biasa. Namun kejadian tak terduga terjadi dimana ketika ada pemain yang kalah tiba-tiba tergeletak dan setelah dilihat ternyata pemain tersebut mati. Setelah itu kepanikan terjadi dimana banyak pemain yang berlari memaksa keluar dari permainan dan hal itu malah membuat mereka semua mati. Yap drama ini akan ada adegan gore-nya namun bagi saya ini tidak terlalu parah. Lebih banyak adegan darah keluar karna tembakan.


Di drama ini benar-benar akan membuat hati para penontan kacau, sedih, dan marah. Banyak hal yang bisa dipetik dari drama ini. Jadi bersiaplah kalian tiap menonton per episodenya.
 
Di sisi lain kita akan diperlihatkan dari sudut pandang seorang polisi yang diam-diam juga menyelidiki permainan ini. Polisi tersebut adalah Wi Ha-Joon (Hwang Jun-Ho), dia juga mempunyai peranan penting dalam drama ini.

Itulah gambaran mengenai dari drama Squid Game. Bagi saya drama ini lumayan, tidak jelek namun tidak terlalu bagus juga. Ada adengan yang ngena banget namun ada juga yang bisa saya tebak.

Siapakah yang menang dan siapa yang mengadakan permainan ini? Apa saja yang akan terjadi di tiap permainannya? 
 
Kalian bisa saksikan serial drama Squid Game ini di Netflix dengan total episode yaitu 9. 
 
Terima kasih dan mohon maaf bila ada kesalahan. Kita jumpa lagi di postingan SANDRA yang lainnya!

You Might Also Like

0 komentar