Tony Stark Genius Tingkat Tinggi
20.08
Haihai..
Kali ini saya akan membahas sedikit tentang karakter fiksi di comic marvel, Tony Stark. Siapa lagi yang tak kenal dengan karakter satu ini, dikenal sebagai Iron Man, sang genius, miliyarder, dan playboy.
Anthony Edward "Tony" Stark, penyebab ia menjadi Iron Man dalam komik dan film sama. Kejadiannya berawal ketika Tony selesai mendemonstrasikan senjatanya di Afghanistan, ia terserang oleh para teroris dalam perjalanannya.
Dengan luka yang ada didadanya, Tony ditangkap dan diselamatkan oleh para teroris dengan membuat elektromagnet (Arc Reactor) di dadanya. Yang membuat alat itu adalah Yinsen. Awal mula Iron Man tercipta sama, yaitu Tony disuruh untuk membuat senjata mematikan untuk para teroris, dan ternyata ia menciptakan sebuah baju besi tempur untuk kabur.
Dengan luka yang ada didadanya, Tony ditangkap dan diselamatkan oleh para teroris dengan membuat elektromagnet (Arc Reactor) di dadanya. Yang membuat alat itu adalah Yinsen. Awal mula Iron Man tercipta sama, yaitu Tony disuruh untuk membuat senjata mematikan untuk para teroris, dan ternyata ia menciptakan sebuah baju besi tempur untuk kabur.
Iron Man Mark 1 Versi Komik |
Iron Man Mark 1 Versi Film |
Di komik dikatakan bahwa Tony adalah anak angkat dari Howard Stark dan Maria Stark dari panti asuhan di Bulgaria setelah mereka tidak bisa melahirkan bayi yang sehat. Di umur 15 tahun, ketertarikannya dengan mesin menjadikannya di usia muda ini bersekolah di MIT (Massachusetts Institute of Technology). Pada umur 19 tahun, ia mendapatkan dua gelar master bidang fisika dan Electrical and Mechanical Engineering. Dan pada umur 21 tahun ia mewarisi kekayaan dan perusahaan ayahnya, orang tuanya meninggal akibat kecelakaan mobil. Dan setelah kembalinya dari penyandraan teroris tersebut ia pun memulai hidupnya sebagai pahlawan yang bernama Iron Man.
Seperti itulah awal kisah mula tentang Tony Stark, setelah ini saya akan membahas sedikit tentang Iron Man Mark 1, baju besi pertama buatan Tony.
Baju besi ini memiliki beberapa fungsi penting dan senjata. Dilengkapi dengan Manually Deployed Rocket Launcher, sebuah flamethrower di setiap lengan, jet boots di kaki, sebuah sistem internal yang melekat dipunggungnya, dan miniatur Arc Reactor yang pertama. Tenaga reactor megisi baju ini.
Baju besi inilah yang menjadi awal terbentuknya armor-armor jenis yang lain. Yang awalnya pakaiannya sangat besar menjadi seukuran manusia dan semakin canggih.
Di dalam komik sebenarnya masih ada beberapa jenis baju besi yang dikembangkan dari Mark 1 ini. Salah satunya adalah Iron Man Armor Model 1 Mark 3 (Warnanya emas). Di komik jenis baju besi besar ini sering disebut dengan Iron Man Armor 1 dengan tipe yang berbeda, tetapi di film lebih dikenal dengan Iron Mark 1.
Baju besi inilah yang menjadi awal terbentuknya armor-armor jenis yang lain. Yang awalnya pakaiannya sangat besar menjadi seukuran manusia dan semakin canggih.
Di dalam komik sebenarnya masih ada beberapa jenis baju besi yang dikembangkan dari Mark 1 ini. Salah satunya adalah Iron Man Armor Model 1 Mark 3 (Warnanya emas). Di komik jenis baju besi besar ini sering disebut dengan Iron Man Armor 1 dengan tipe yang berbeda, tetapi di film lebih dikenal dengan Iron Mark 1.
Yap, sampai disini dulu pembahasan tentang Iron Man. Lain kali akan saya bahas tentang armor milik tony stark yang lain.
0 komentar