Mengulas Seputar Doctor Strange, dari Seorang Dokter yang Menjadi Penyihir

13.01

Heii.. kali ini akan saya awali dengan memperkenalkan tokoh satu ini.
Tokoh fiksi dari marvel ini bernama asli Dr. Stephen Vincent Strange. Tokoh ini diciptakan dengan karakter yang berbeda dari tokoh lain yang bertema kekuatan mistis/sihir. Strange seorang dokter ahli bedah saraf yang sangat brilian tetapi egois. Setelah kecelakan mobil yang menghancurkan tangan dan membuatnya tidak bisa melakukan operasi lagi, ia kemudian mencari cara untuk mengembalikannya dengan cara menemukan Ancient One. Setelah menemukannya, sang tetua penyihir disana menolak untuk menyembuhkan Strange, sebagai gantinya tetua menawarkan untuk mengajarinya ilmu sihir. Strange menolak, tetapi ia tidak bisa langsung pualng karena sedang badai salju. Sementara ia tinggal di tempat Ancient One, Strange melihat salah satu murid kebanggaan disana, Baron Mordo (Karl Mordo), diam-diam menyerang guru dan menjadi pengkhiat. Melihat kejadian itu, Strange berubah pikiran dan akhirnya mau menjadi murid Ancient One.
Seperti itulah cerita awal Doctor Strange, entah bagaimana dengan filmnya apakah ceritanya sama atau sedikit berbeda.
Untuk itu, mari kita lihat trailer film Doctor Strange dibawah ini




Ya, ada perbedaan di dalam filmnya, di trailer terlihat bahwa Mordo menjadi kawan dari Strange. Sepertinya Strange dari awal tidak menolak untuk belajar sihir. Sedangkan musuh dalam film ini adalah Kaecilius, dikomik dikatakan ia adalah murid Baron Mordo. Jadi si Mordo dan Kaecilius bekerjasama untuk mengalahkan gurunya (Ancient One) di komik. Tetapi di film sepertinya hanya Kaelicius saja yang berkhianat.

Mordo di Film Doctor Strangeadas
Mordo di komik


























Kaelicius
Kaelicius di Film
























Kita tunggu saja nanti bagaimana filmnya, apakah berhasil seperti film-film marvel yang lain ataukah mengecewakan. Tetapi semoga saja film ini dapat membuat para fans sangat terkagum-kagum oleh film ini. Tanggal rilis 4 November 2016. Setelah menonton film tersebut nanti akan saya ulas bagaimana pendapat saya seperti Suicide Squad.

Sekian dan terima kasih.

You Might Also Like

0 komentar